Berita Terbaru

Jasa Raharja Cabang Tangerang Gelar Aksi Pemasangan Spanduk Imbauan Keselamatan Berlalu Lintas di Pertigaan Gading Serpong Tangerang

Tangerang, (ProBanten) – Dalam upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya tertib berkendara, Jasa Raharja Cabang Tangerang melaksanakan kegiatan aksi pemasangan spanduk himbauan keselamatan berlalu lintas di kawasan Pertigaan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang pada tanggal 14 November 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pencegahan kecelakaan yang secara rutin digelar…

Pastikan Sopir dan Penumpang Sehat Jasa Raharja Tangerang Berikan Pengobatan Gratis di Terminal Poris Plawad Kota Tangerang

Tangerang, (ProBanten) – Jasa Raharja Cabang Tangerang, bekerja sama dengan Rumah Sakit Melati, menggelar acara pengobatan gratis bagi masyarakat di Terminal Poris, Kota Tangerang. Kegiatan yang dilaksanakan pada 18 November 2025 ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan yang mudah dan terjangkau bagi para petugas terminal, driver, crew bus, calon penumpang dan serta masyarakat sekitar terminal….

Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali, Purwakarta, Jasa Raharja Gerak Cepat Jamin Santunan Seluruh Korban

Purwakarta, (ProBanten) – Jasa Raharja menyampaikan keprihatinan atas kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Tol Cipali Km 72+500 Jalur B (arah Jakarta), Desa Cikopo, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta, pada Selasa tanggal 18 November 2025 dini hari sekitar pukul 02.30 WIB. Peristiwa yang melibatkan tiga kendaraan ini telah mengakibatkan 5 orang meninggal dunia sementara 39…

Jasa Raharja Kanwil Banten Perkuat Ketahanan Alam dan Pangan Salurkan TJSL di Kasepuhan Neglasari dengan Penanaman 1.800 Pohon Manglid

Lebak, (ProBanten) – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Banten menegaskan komitmennya terhadap lingkungan dan keberlanjutan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Tahun 2025. Dalam upaya konservasi alam, Jasa Raharja melaksanakan penanaman 1.800 pohon Manglid di area Kasepuhan Neglasari, Cilograng, Banten, pada Jumat, 14 November 2025. Kegiatan ini secara khusus ditujukan untuk menjawab tantangan…

Prioritaskan Keselamatan Pengendara, Razia Gabungan Menjangkau Angkutan Berat di Jembatan Kayu, Jalan Malingping-Saketi

Lebak, (BantenKita) – Kantor Bersama Samsat Malingping, Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Polda Banten, dan PT Jasa Raharja melanjutkan agenda penertiban dan edukasi berlalu lintas. Kegiatan kali ini dilaksanakan pada Kamis, 13 November 2025, dengan fokus lokasi yang jarang dijangkau, yakni di Jalan Raya Malingping-Saketi, area Jembatan Kayu. Pemilihan lokasi ini secara spesifik bertujuan untuk melakukan…

Razia Edukasi Gabungan di Simpang Beyeh Malingping Jaring Lebih Banyak Pelanggar, Fokus pada Keselamatan dan Administrasi Kendaraan

Lebak, (ProBanten) – Kantor Bersama Samsat Malingping, Unit Penegakan Hukum (Gakkum) Polda Banten, dan PT Jasa Raharja kembali melanjutkan rangkaian kegiatan razia gabungan. Kali ini, lokasi yang dipilih adalah Jalan Raya Simpang Beyeh Malingping, yang dikenal memiliki arus lalu lintas yang cukup padat. Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu, 12 November 2025, ini mencatat jumlah kendaraan…

Jasa Raharja Dorong Kemandirian Keluarga Ahli Waris Korban Kecelakaan Melalui Program JR Pelita di Bandung

Jakarta, (ProBanten) – Ketika kehilangan datang tiba-tiba karena kecelakaan lalu lintas, keluarga yang ditinggalkan bukan hanya menghadapi duka, tetapi juga tantangan untuk menata ulang kehidupan. Di tengah situasi itulah Jasa Raharja berupaya hadir tidak hanya untuk memberikan santunan, tetapi sebagai pendamping yang membantu menyalakan kembali harapan. Melalui program Pemberdayaan Ekonomi untuk Keluarga Ahli Waris Berdaya…

Polres Metro Tangerang Kota dan Jasa Raharja Cabang Tangerang Gelar Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas di Wilayah Kecamatan Tangerang

Tangerang, (BantenKita) – Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota bersama PT Jasa Raharja Cabang Tangerang kembali melaksanakan kegiatan sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada para pengguna kendaraan bermotor. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya tertib berlalu lintas serta menekan angka kecelakaan di wilayah Kota Tangerang. Sosialisasi dilaksanakan pada Jumat…

Jasa Raharja Cabang Tangerang dan Polres Metro Tangerang Kota Ajak Masyarakat Tertib Berlalu Lintas di Karawaci

Tangerang, (ProBanten) – Dalam rangka menekan angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di jalan, PT Jasa Raharja Cabang Tangerang bersama Unit Kamsel Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota melaksanakan kegiatan sosialisasi dan himbauan keselamatan berlalu lintas kepada para pengguna kendaraan bermotor di wilayah Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. Kegiatan yang dilaksanakan…

Jasa Raharja Kanwil Banten Dukung Pendataan dan Validasi Kendaraan Dinas Bersama 14 OPD di Kota Cilegon

Cilegon, (ProBanten) – Sebagai tindak lanjut rapat bersama Wali Kota Cilegon mengenai optimalisasi pengelolaan aset kendaraan dinas, Jasa Raharja Kantor Wilayah Banten berpartisipasi dalam kegiatanpendataan dan validasi kendaraan yang diselenggarakan oleh BPKAD Kota Cilegon bersama 14 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di wilayah kota tersebut. Kegiatan ini bertujuan memastikan ketertiban administrasi, keakuratan status kendaraan, serta mendukung…

Jasa Raharja Hadir di Rakernis Ditgakkum 2025, Dorong Kolaborasi Digital untuk Layanan Cepat dan Masyarakat Aman di Jalan Raya

Bandung, (ProBanten) – Upaya mewujudkan sistem lalu lintas yang aman, tertib, dan berkeadilan membutuhkan kerja sama lintas sektor yang solid. Dalam konteks inilah, Jasa Raharja menegaskan peran aktifnya sebagai mitra Kepolisian Negara Republik Indonesia, khususnya Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri, melalui kehadirannya dalam Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Direktorat Penegakan Hukum (Ditgakkum) Korlantas Polri Tahun Anggaran…

Giat Penertiban Pajak Kendaraan Bersama tim Pembina UPTD Samsat Pandeglang di Alun Alun Kabupaten Pandeglang

Pandeglang, (ProBanten) – Salah satu upaya untuk meningkatkan kepatuhan Masyarakat dalam membayar PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) dan SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) Adalah melaksanakan penertiban pajak kendaraan bermotor bersama. Petugas Jasa Raharja Samsat Pandeglang Fawaz Amin turut serta dalam giat penertiban tersebut di wilayah Alun Alun Kabupanten Pandeglang pada Hari Selasa 11…